Peningkatan Ekonomi Kreatif (Ekraf) serta program lainnya yang digagas Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten nomor urut 02 Andra Soni-Dimyati Natakusumah disebut sesuai dengan kebutuhan Banten saat ini.
Dengan program tersebut pelaku UMKM di Banten diyakini akan menjadi provinsi yang maju, adil, dan merata dari sisi pembangunan.
Andra Soni akan maksimalkan para pelaku ekonomi kreatif di Provinsi Banten untuk dapat terus mengembangkan potensi Ekonomi Kreatif sehingga mampu bersaing dengan daerah lain di Indonesia dan mampu meningkatkan pertumbuhan promosi pariwisata di Provinsi Banten.
Politisi Partai Gerindra ini mengatakan, bahwa potensi pariwisata di Provinsi Banten sangatlah besar. Terlebih dari sisi geografis Banten bersebelahan langsung dengan wilayah Jakarta.
Oleh karenanya, jika dikelola dengan baik akan meningkatkan sektor pariwisata di Banten yang bisa menjadi alternative yang dipilih oleh masyarakat Ibu Kota dan Tangerang Raya. Jika sektor wisata berkembang otomatis prodak ekonomi kreatif ikut berkembang juga.
“Secara geografis Banten sebagai penyangga Ibu Kota, jadi banyak peluang meningkatkan pariwisata. Jika sektor pariwisata berkembang otomatis produk ekonomi kreatif juga ikut berkembang,” jelas Andra.
Seiring dengan itu Andra Soni juga bertekad meningkatkan kualitas pendidikan di Provinsi Banten. Layanan dasar ini merupakan alat ukur dari keberhasilan pemerintah dalam meningkatkan indeks pembangunan manusia (IPM).
“IPM menjadi penting, karena dengan membangun sumber daya yang baik. Insyaallah Provinsi Banten akan menjadi maju,” ucap Andra Soni.
Berkaitan dengan pembangunan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas, kata Andra, Banten bisa mencontoh negara maju. Ia meyakini bahwa kemajuan daerah maupun negara dimulai dari membangun SDM yang berkualitas.
“Kami harus bisa mencontoh, karena Provinsi Banten mempunyai semuanya, tetapi, sumber daya manusia masih tertinggal,” tambah Andra Soni.
Maka dari itu, kata Andra Soni yang juga Ketua DPD Partai Gerindra Banten, pihaknya meyakini bahwa kemajuan daerah maupun negara dimulai dari membangun SDM yang berkualitas.
“Insyaallah, kami akan utamakan pendidikan yang berkualitas, layanan kesehatan merata, dan insfratruktur,” tutur Andra.