JAKARTA, (MBN) – Parwis Nasution Wadah Geez Society Lahirkan Generasi Yang Dinamis, Kreatif, Selalu Berpikir “Out Of The Box”.
Potret Generasi Z belakangan ini.Pada umumnya generasi Z selalu terhubung dengan dunia maya dan dapat melakukan segala sesuatunya dengan menggunakan kecanggihan teknologi yang ada. Anak-anak ini sudah terbiasa memegang gadget sejak kecil. Pengenalan teknologi dan dunia maya ini sangat berpengaruh pada perkembangan kehidupan dan kepribadian anak Gen Z.
Founder Geez Society Akmal Farhansyah Razak meresmikan Geez Society di Parolis Cafe Jagakarsa.Rabu (29/3/2023).
Grand Launching Geez Society, Geez Talks & BUBAR (Buka Puasa Bareng) Generasi Pemenang” dengan Tema “Generasi Cengeng atau Generasi Pemenang?” GeezSociety dibuat sebagai wadah untuk menghimpun pemuda indonesia menuju, menghadapi dan melewati Era Society 5.0. Yang dihadiri oleh Nofel Saleh Hilani
Ketua Umum HIPMI Jaksel 2011-2014.Ary Goliath Penyanyi.Aldi Taher Artis.Wawan Sugiyanto Ketua Umum Pemuda Bulan Bintang.
“Generasi saat ini pemegang peran strategis penerus pembangunan negara, memiliki peran yang sangat penting dalam menghadapi Era Society 5.0.”Tegas Akmal Farhansyah Razak
Generasi Z adalah generasi dengan proporsi penduduk terbanyak berdasarkan sensus penduduk 2020, yaitu 27,94% dari seluruh jumlah penduduk Indonesia (BPS, 2021).
Walaupun mereka dicap sebagai generasi yang lemah dan manja, di dunia kerja, mereka adalah tenaga kerja baru yang paling segar. Terlahir dan tumbuh bersama dengan teknologi digital menjadikan mereka sebagai generasi yang sejatinya lebih “melek teknologi” dibandingkan generasi-generasi sebelumnya. Mereka juga adalah generasi yang dinamis, kretif, dan selalu berpikir “out of the box”.
Parwis Nasution selaku CEO Parolis Social Space sangat apresiasi dengan hadirnya Geez Society.” Mendukung penuh gagasan yang hadir dikondisi saat ini ,kedepannya agar lahir generasi berpikir kritis dan merdeka.”ujar Parwis (Kelana Peterson).