Mitra Banten News | SERANG – Menjelang Pilkada serentak 2024, Kesatuan Komando Pembela Merah Putih (KKPMP) Kota Serang menyuarakan ajakan solidaritas dan persatuan demi terciptanya situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif di wilayah Provinsi Banten.
Dengan mengusung motto MENLIMEN (Membantu, Melindungi, Melayani untuk Masyarakat), Ketua KKPMP Kota Serang, Robani, bersama segenap jajaran pengurus, menyerukan pentingnya kebersamaan dalam menghadapi perbedaan pilihan politik.
“Pilihan boleh berbeda, tapi persatuan tetap yang utama,” tegasnya, saat di wawancara, Minggu, 24 November 2024.
Robani menekankan bahwa Pilkada bukanlah ajang pertarungan, melainkan panggung untuk mempererat cinta dan perdamaian.
Ia mengajak seluruh elemen masyarakat di Kota Serang untuk menjaga kerukunan, menghindari provokasi, dan menjadikan momentum Pilkada sebagai wujud kedewasaan berdemokrasi.
“Siapapun pilihanmu, rukun dan damailah, saudaraku. Mari kita ciptakan situasi Kamtibmas yang sejuk, aman, dan damai,” imbuhnya.
Dengan semangat ini, KKPMP Kota Serang berkomitmen untuk menjaga stabilitas keamanan di tengah masyarakat menjelang hingga pasca-Pilkada.
“Pilkadaku aman, Bantengku senang,” tutup Robani, menggambarkan harapan besar untuk kedamaian dan kebahagiaan di Banten.
Ayo bersama, wujudkan Pilkada 2024 yang penuh harmoni. (Nomie)