Mitra Banten News | PANDEGLANG –
Pemerintahan Provinsi Banten harus segera melakukan perehaban jembatan yang berada di ruas jalan provinsi jalur Picung Munjul, lebih tepatnya berada di Desa Ciherang Kecamatan Picung Kabupaten Pandeglang, Pasalnya jembatan sudah terlihat rusak dan rapuh bahkan besi penyangga atas jembatan di sebelah kiri dan kanan sudah roboh di ganti menggunakan bambu oleh warga setempat bahkan sudah di pasang police line yang diduga di pasang oleh Polsek setempat dengan tujuan untuk pengguna jalan yang melintas di jembatan ini agar berhati hati, Kamis (1/8/2024).
Dikatakan salah satu warga Picung, Jaya mengatakan ukuran lebar jembatan sempit serta sudah rapuh sementara pengguna jalan yang menggunakan jasa angkut semakin ramai.
” Kalau kita tela’ah jembatan ini mirip jebakan, dengan kata lain lebar jembatan tidak sama lebar dengan badan jalan provinsi yang baru baru ini di bangun dan di perlebar,” ujar Jaya kepada mitrabantennew.com.
Lebih mengkhawatirkan lagi, kondisi jembatan sudah rapuh. ” Ngeri, apa lagi ketika musim hujan, getaran air serta alirannya yang lumayan deras terus menggerus pondasi jembatan, ini jelas tidak ada jalan lain harus segera di lakukan perbaikan, agar tidak terjadi hal hal yang tidak di harapkan,” Tambahnya.
(HR).