SERANG, Mitra Banten News – Ikatan Keluarga Alumni SMA Negeri 1 Ciruas (IKA SMANCIR) menggelar turnamen badminton lintas angkatan di Gelanggang Olahraga (GOR) Firdaus, Cipocok Jaya, Kota Serang, Kamis (8/2/2024). Kegiatan ini merupakan upaya mempererat silaturahmi juga bagian dari rangkaian HUT ke-IV IKA SMANCIR.
Berdasarkan informasi, turnamen tersebut diikuti sebanyak 43 peserta, Dimana selain alumni antar angkatan, sejumlah siswa-siswi aktif dan guru juga ikut meramaikan kegiatan tersebut.
Ketua IKA SMANCIR, H. Agus Sudrajat mengatakan, kegiatan turnamen badminton antar angkatan diadakan untuk memperkuat tali silaturahmi antar alumni, juga dengan para siswa-siswi aktif dan dewan guru.
Selain itu, lanjut Agus, pihaknya berharap IKA SMANCIR akan terus memberikan manfaat baik di lingkungan sekolah dan juga kepada masyarakat.
“Di umur (IKA SMANCIR) yang ke-4 tahun, IKA akan terus memberikan manfaat baik kepada sekolah, anak-anak didik dan juga pengurus dan alumni IKA pada umumnya,” kata Agus, Kamis (8/2/2024).
Dirinya berharap, turnaman ini dapat memunculkan atlet-atlet terbaik dari IKA SMANCIR.
“Turnamen ini selain sebagai ajang siltaruhmi, juga diharapkan akan muncul atlet-atlet terbaik di IKA SMANCIR,” katanya.
Sementara, Ketua Panitia Turnamen Badminton, Aji dalam laporannya mengatakan, turnamen badminton antar alumni juga diikuti oleh siswa siswi dan dewan guru SMAN 1 Ciruas.
“Untuk total peserta itu sebanyak 43 orang,” katanya.