CIKEAS (MBN) – Acara tradisi pelepasan dan pengantar tugas Wakil Komandan Resimen 1 Pasukan Pelopor AKBP Eko Yudi Karyanto, bertempat di Lapangan Mako Resimen 1 Pasukan Pelopor, Selasa (28/12/2021).
Acara kegiatan tersebut dipimpin Komandan Resimen 1 Pasukan Pelopor Kombes Pol Reeza Herasbudi, didampingi para Danyon, para Wadanyon, para Kaur. Kegiatan pelepasan dan pengantar tugas dengan tradisi pedang pora dan hormat jajar kepada Wadanmen 1 Pasukan Pelopor.
“Kami ucapkan terima kasih atas loyalitas, dedikasi, kinerja dan pengabdian AKBP Eko Yudi Karyanto, sebagai Wadanmen 1 Pasukan Pelopor selama ini, dan juga Ny. Diah Eko Yudi Karyanto yang mendampingi selama ini. Semoga dengan promosi jabatan Kombes sebagai Kabid Propam Polda Sumatera Barat akan semakin sukses,” ucap Kombes Pol Reeza Herasbudi. (Goes)