SERANG (MBN) – Warga Desa Bojong Pandan dan Desa Catang menerima dana BST tahap 3 dan 4, pembagian BST dibagikan di ruang kelas sekolah SMK Nurul Falah Kampung Pejeh, Desa Bojong Pandan, Kecamatan Tunjung Teja, Kabupaten Serang, Jum’at(16/4/2021)
Lurah Hulman mengatakan, jumlah penerima BST tahap 3 dan 4 adalah 21 RT, meliputi Desa Bojong Pandan dan Desa Catang, total Kurang lebih 600 penerima untuk dana BST.
Semua penerima BST harus mematuhi (prokes) Protokol Kesehatan untuk menghidari Covid 19, warga Yang menerima BST diwajibkan memakai masker, pihak kantor desa Sudah menyiapkan masker untuk mematuhi (prokes) protokol kesehatan.
“Untuk saat ini pembagian BST berjalan dengan lancar, wajib 3M memakai masker mencuci tangan menjaga jarak, alhamdulillah warga semua mematuhi (prokes) untuk menghindari covid 19”. Ujar hulman
Masih ditempat yg sama sutihat sebagai penerima BST mengatakan, alhamdulillah saya juga mendapatkan bantuan dana BST dari pemerintah sejumlah enam ratus ribu rupiah, Mudah mudahan uang ini bermanfaat untuk membeli sembako untuk keprluan di bulan ramadhan.
“Mudah mudahan kedepanya saya mendapatkan BST lagi dari pemerintah, saya sangat berterimakasih kepada pemerintah yang sudah menyalurkan BST di bulan ramadhan ini,” pungkas sutihat.
#Nasuka/Kajir